Belajarblogspot News :

Optimasi Blog Melalui Sosial Media

Written By Unknown on Minggu, 27 Mei 2012 | Minggu, Mei 27, 2012

Dalam optimasi blog kita melalui Sosial media bukanlah konsep baru dalam teknik optimasi blog maupun situs kita, karena sistem optimasi Ini telah digunakan selama bertahun-tahun oleh webmaster dan telah menjadi suatu alat promosi yang efektif dan efisien. social media telah menjadi bagian penting dalam SEO atau sistem optimasi dalam blog kita, namun Sosial media juga tidak dapat berdiri sendiri tanpa SEO, Media sosial merupakan sudah menjadi bagian dari alat optimasi untuk memperluas promosi dengan membangun sebuah link, sedangkan SEO adalah suatu tindakan optimasi blog maupun situs kita agar maksimal di hasil pencarian search engine baik google, yahoo, bing dan lain-lain,sehingga kedua teknik optimasi diatas sangat berkaitan erat dan saling mendukung satu sama lain.

Dengan memanfaatkan popularitas sosial media seperti Twitter, Facebook, Tecnoraty, Digg dan sejenisnya sangat penting karena sosial media telah menjadi jalur pemasaran yang efektif dan murah untuk pemilik blog maupun situs dalam memperkuat teknik optimasi mereka.

Berikut manfaat yang kita dapat dari teknik social media optimization.

1. Menetapkan etos kerja yang membuat setiap webmaster, blogger maupun marketer online
menyadari bahwa media sosial adalah ruang publik yang juga merupakan faktor kunci awal dalam kebangkitan reputasi bisnis online yang mereka kembangkan.

2. Sosial media bisa menjadi alternatif ke 2 dari optimasi situs setelah optimasi search engine, Ini merupakan menjadi standar khusus dalam teknik optimasi dimana sesama webmaster maupun blogger akan bersaing berlomba-lomba menarik trafik dan pengunjung sebanyak mungkin dari komunitas sosial media,sehingga menyebabkan terjadinya transformasi jaringan dan ledakan trafik pada situs yang mereka optimasi.

3. Sosial media juga berguna untuk strategi link building, karena mempunyai tingkat kepopuleran link dari situs sosial media sangat tinggi sehingga kita bisa mendapat backlink berkualitas dan relevan yang mengarah kesitus kita.

4. Banyak sekali situs sosial media menawarkan akun gratis buat kita sehingga sangat efisien buat optimasi blog maupun situs kita tanpa mengeluarkan dana sedikitpun buat sarana promosi produk yang akan kita jual melalui situs kita.

Banyak manfaat yang kita dapat dari penggunaan sosial media sebagai sarana optimasi blog kita karena kita bisa membangun link di situs sosial media tersebut sehingga kita mendapat backlink secara gratis,namun disisi kualitas dan relevansi dari situs sosial media tersebut harus kita perhatikan agar kualitas link yang mengarah kesitus kita dapat memberi dampak signifikan baik dari segi seo maupun peringkat.

Optimasi blog kita yang kita terapkan melalui Sosial media bukanlah masa depan dari SEO sendiri, melainkan sebagai sarana pendukung alat optimasi seo blog kita karena Tidak adanya sosial media pasti akan
mempengaruhi SEO pada blog kita sendiri karena tidak ada proses optimasi dengan teknik link building sebagai bahan backlink yang berkualitas buat situs maupun blog kita.
Kedua konsep ini membentuk sebuah teknik yang saling mendukung satu sama lain dari search engine optimization hingga social media optimization sebagai media optimasi blog agar mendapat peringkat terbaik di berbagai search engine.

Google Pagerank Yang Nyasar.

Written By Unknown on Kamis, 24 Mei 2012 | Kamis, Mei 24, 2012

Dari judul post yang saya tulis pada kali ini emang sedikit rada aneh, kenapa? karena pada update google pagerank mei ini belajarblogspot tidak termasuk dalam daftar "kontestan" karena mungkin konten kurang berkualitas/unik atau google kurang bersahabat sama blog ini, sehingga pagerank blog ini belum beranjak, tapi kalau ngomongin masalah pagerank memang tidak pernah ada habis nya untuk di bahas karena pagerank sangat erat kaitannya dengan teknik optimasi blog atau yang lebih di kenal dengan SEO(search engine optimization).
Mungkin banyak dari sobat blogger yang lagi membaca post ini yang mempunyai blog yank berpagerank lebih baik dari blog si penulis ini, namun tidak ada salahnya kan penulis mau share tulisan tentang algoritma dan system rangking dari google pada blog yang berkualitas atau yang lebih di kenal dengan istilah pagerank. Dari beberapa analisa dan evaluasi yang saya lakukan pada beberapa blog saya baik dari blog utama maupun blog pembantu(dummy blog) banyak sekali yang saya simpulkan baik dari segi kualitas SEO baik onpage/offpage maupun konten.
Pada satu waktu kemarin tepat nya 24-25 april 2012 google kembali merelease system algoritma terbarunya yaitu google pinguin, dari yang saya baca di google guidelines algoritma ini untuk memperbaiki dan menutup kekurangan dari google panda baik pada hasil pencarian maupun menilai kualitas konten pada situs kita.

Dari beberapa hal yang saya amati ada beberapa poin yang saya simpulkan yaitu:

1. Kualitas konten.
Bagi penulis pribadi dalam optimasi blog kita mungkin akan lebih mengedepankan kualitas konten dari blog kita,baik dari segi unik konten, originalitas maupun kuantitas artikel itu sendiri, namun disisi lain banyak blog yang menurut saya mempunyai konten kurang berkualitas seperti blog personal yang saya temui mempunyai konten dengan berisi cuma curahan hati dan keluh kesah si punya blog bisa mendapat pagerank lebih dari 2,dari fakta ini bisa di simpulkan bahwa algoritma google masih belum ada perubahan yang signifikan,atau mungkin si google lebih menyukai konten yang unik, aneh dan original meski kurang bermanfaat buat pengunjung.

2. Originalitas konten.
Dari beberapa syarat dalam membuat suatu konten artikel di blog kita originalitas tidak bisa kita abaikan,namun dari beberapa fakta banyak kita temui konten blog 75% lebih hasil copas bisa menduduki peringkat terbaik di serp,tidak bisa di pungkiri bahwa suntikan backlink sangat manjur mendongkrak posisi blog kita agar dapat bersaing di serp dengan blog berkonten original sekalipun.
NB: meski konten blog tersebut hasil copas kalau di dukung backlink yang memadai maka posisi blog tersebut di serp lebih bagus dari pada blog berkonten original namun minim backlink.(dari hasil test selama 2 bulan ama blog dummy ane).

3. Pagerank blog.
Buat para webmaster pagerank tinggi merupakan satu tujuan yang ingin di capai dalam blogging, namun disisi lain dari penulis amati pada beberapa blog saya yang terjadi malah sebaliknya yaitu blog pendukung(dummy) yang mendapat posisi terbaik di serp dengan kata kunci yang hampir sama dengan blog utama sehingga blog dummy mendapatkan pagerank 1 dan blog utama masih pagerank 0 dalam jangka waktu 2 bulan saja.

Dari beberapa poin paling pokok yang penulis simpulkan di atas bahwa tidak menutup kemungkinan blog dengan konten original pun tidak selalu berhasil di serp apabila tidak di dukung dengan optimasi yang optimal,atau malah sebalik nya blog dengan berkonten minim kualitas bisa mendapatkan peringkat terbaik di serp karena mereka di suntikan backlink yang sangat berkualitas sehingga akan menaikan pringkat dan pagerank blog tersebut.
Dari pergantian algoritma kemarin dari google panda sampai pinguin apakah ada perubahan yang signifikan pada blog kalian baik dari segi seo maupun peringkat?
sobat blogger bisa menambahkan dan berdiskusi di sini melalui kotak komentar

Komentar Yang Berakhir Di Tong Sampah.

Written By Unknown on Sabtu, 19 Mei 2012 | Sabtu, Mei 19, 2012

Dari berbagai teknik optimasi blog yang kita terapkan mungkin tidak lepas dari link building yaitu dengan cara membangun backlink berkualitas yang mengarah ke situs kita.backlink memang sebuah suplemen paling manjur dalam teknik seo dari dulu sampai sekarang,mulai dengan membangun backlink dengan teknik linkwheel,mendaftarkan blog ke directory atau pun social bookmarking,namun dari beberapa cara maupun teknik diatas yang paling banyak di lakukan blogger dalam mencari backlink secara gratis, mudah dan simpel yaitu dengan berkomentar di blog lain.
Dalam mendapat backlink banyak para blogger yang lebih memilih blog berjenis dofollow dari pada blog berjenis nofollow ,terlebih lagi blog berjenis dollow ber pagerank tinggi, namun dari cara berkomentar ini tidak sedikit para blogger melakukan spam atau berkomentar tidak sesuai dengan etika(memaksa link menjadi dofollow).

Mungkin sobat blogger pernah mendapat sebuah kode yang di sisipkan dalam komentar postingan dengan cara seperti di bawah ini:

<a href="namablog.com/"rel="nofollow">katakunci<a/>

atau:

<a href="namablog.com/"rel="dofollow">katakunci<a/>

dari contoh kode di atas apakah search engine menetapkan link tersebut dofollow?

Dari beberapa kesimpulan bahwa link dikatakan dofollow apabila link tersebut tidak memiliki rel="nofollow" atau juga bukan memiliki rel="dofollow" .hal ini dikatakan oleh pihak google sendiri bahwa atribut rel="nofollow/dofollow tidak berarti apa apa dan link tersebut tidak akan di ikuti oleh robot search engine google.

Menurut kalian apakah masih efektif mencari backlink dengan cara berkomentar seperti di atas.

5 Teknik Dasar SEO Menghadapi Pinguin.

Written By Unknown on Minggu, 13 Mei 2012 | Minggu, Mei 13, 2012

Seo Menghadapi pingunKalau membahas tentang teknik SEO memang tidak pernah ada habisnya,baik yang tingkat dasar sampai teknik optimasi tingkat lanjut, banyak sekali teknik seo yang bisa kita pelajari baik SEO onpage maupun offpage guna menghadapi algoritma search engine yang baru ini, karena algoritma mesin pencari selalu berubah dan update secara berkala guna memperbaiki hasil pencarian yang cepat,relevan dan berkualitas.
Dalam algoritma mesin pencari yang baru seperti si pinguin ini para webmaster maupun blogger banyak yang masih menerka-nerka dan menganalisa bagaimana system algoritma yang baru ini dalam menilai kualitas konten dalam situs maupun blog kita, karena dalam google guidelines yang penulis baca tidak memberi tahu kita secara gamblang cuma beberapa poin dasar tentang si pinguin ini dalam menilai sebuah situs,dari hal ini hanya google yang tahu.
Sebagai blogger baru atau newby kayak penulis ini juga masih butuh banyak belajar mendapatkan ilmu baru tentang SEO. Walaupun demikian saya maupun sobat blogger yang lain dapat menganalisa dan mengambil beberapa kesimpulan tentang teknik apa yang akan kita terap kan guna menghadapi algoritma mesin pencari yang baru seperti si burung es(pinguin) ini agar blog maupun konten kita aman, jaya dan sentosa sehingga dapat bertahan di halaman pertama mesin pencari.
Dari beberapa hasil penerawangan ki joko SEO..He..he..kita bisa mengambil beberapa poin dasar dalam menerapkan teknik SEO pada blog kita agar aman dari patukan si pinguin,

Berikut Teknik Dasar SEO Untuk Menghadapi Si Pinguin:

1. Fresh Konten Dan Originalitas.
Buat sobat blogger yang hobby colek(copy paste) blog tetangga bertobat lah karena pintu maap dari search engine khususnya si pinguin masih terbuka lebar,karena algoritma yang baru(pinguin) lebih mengedepankan fresh dan originalitas konten,

2. Update blog.
Update blog maupun konten kalian secara teratur dan terjadwal, update minimal 2 hari sekali, buat lah artikel yang segar dan unik untuk blog kalian agar pengunjung kita mendapat informasi yang berkualitas dan relevan sehingga si pinguin lebih ramah pada blog kita.

3. Maksimalkan internal link.
Bangunlah internal link dalam blog kalian yang relevan satu sama lain, yang di maksud internal link disini adalah suatu metode maupun teknik yang memanfaatkan tautan atau link setiap halaman blog kita kehalaman posting artikel lainnya, usahakan dalam membangun internal link dari satu kehalaman posting lainya setema minimal topik nya saling berkaitan,sehingga nilai inbound link dalam blog kita lebih berkualitas dan dan natural sehingga dapat mendongkrak halaman lain, karena internal link building yang sangat baik dapat mendongkrak link posting yang mempunyai kualitas lebih rendah dapat bersaing di serp.

4. Duplikat Konten.
Dari dulu sampai sekarang duplikat konten merupakan hal yang paling populer di sorot google terlebih lagi oleh algoritma baru seperti si pinguin ini,karena search engine sendiri sangat tidak mentolerir hal yang satu ini,baik duplikat titel,deskripsi konten maupun url dalam blog kita.

5. Backlink yang relevan dan berkualitas.
Untuk yang satu ini semua webmaster dan blogger sudah tahu kalo backlink sebagai suplemen utama SEO blog kita,banyak dari blogger yang masih yang asal mencari backlink dari mana link yang kita dapat berasal,meski dari blog dofollow ber PR pun kalau tidak relevan dengan blog kita maka link tersebut tak akan ada manfaatnya,maka dari itu kita juga harus memperhatikan nilai dari link yang mengarah ke blog kita ini disamping harus relevan juga harus berkualitas,karena algoritma si pinguin ini juga memperbaiki sistem penyeleksian backlink pada blog kita apakah antara berkualitasnya tidak atau malah yang buruk yang mengarah pada blog kita, jika kalian mendapat
backlink dengan kategori "buruk" sebaiknya kalian harus mulai berhati-hati dan mulai memperbaikinya.

Begitulah beberapa poin dasar tentang teknik SEO menghadapi si pinguin ini,jika ada yang kurang silakan di tambahin dan
silahkan berpendapat dan saling bertukar pikiran.
semoga bermanfaat.

Dampak Positif Dan Negatif Tukar Link.

Written By Unknown on Selasa, 08 Mei 2012 | Selasa, Mei 08, 2012

Dampak tukar link
Dalam mendongkrak popularitas situs maupun blog kita di search engine banyak cara optimasi yang bisa kita tempuh,salah satu nya adalah dengan cara mencari backlink yaitu bertukar link antar blog,namun dalam bertukar link banyak sekali yang perlu kita perhatikan salah satu nya adalah dengan situs/blog apa kita bertukar link,se tema atau tidak blog tersebut dengan blog kita.
Karena apabila kita bertukar link dengan blog yang tidak setema dengan blog kita maka link yang mengarah dari blog lain ke blog kita tidak akan ada manfaat nya.
Dari beberapa sumber menyebutkan dengan bertukar link banyak sekali manfaat yang bisa kita petik,namun disisi lain juga terdapat  Dampak Positif Dan Negatif Tukar Link pada blog kita.

Berikut Beberapa dampak positif(manfaat) tukar link antar blog:

1. Kalian akan mendapatkan banyak link partner untuk blog kalian.
2. Meningkatkan Ranking blog kalian di search engine.
3. Blog kalian akan mendapat banyak anchor text dari blog lain yang mengarah ke blog kita.
4. dapat meningkatkan pagerank dan alexa rank blog kalian.
5.Pengunjung atau trafik akan semakin cepat meningkat pada blog kalian.
6. mendapatkan banyak backlink dari blog lain dan terlebih lagi dofollow dan ber pagerank tinggi.
7. Menambah teman dan persahabatan antar sesama blogger.
8. Blog kita akan semakin populer karena banyak link blog kita yang terdapat di halaman blog lain.
9. Dan lain lain,silakan googling.

Banyak ya manfaat yang kita dapat dari tukar link dengan blog lain,namun di sisi negatif banyak juga yang perlu kita perhatikan terlebih lagi di mata search engine google.
Berikut petikan nya:
-------------------------------------------------------------------------------------------------------------
..Excessive link exchanges, could “negatively impact your site’s ranking in search results.”
-------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Don’t participate in link schemes designed to increase your site’s ranking or PageRank. In particular, avoid  links to web spammers or “bad neighborhoods” on the web, as your own ranking may be affected adversely by those links.

http://www.google.com/support/webmasters/bin/answer.py?hl=en&answer=35769#3
-------------------------------------------------------------------------------------------------------------
…some webmasters engage in link exchange schemes and build partner pages exclusively for the sake of cross-linking, disregarding the quality of the links, the sources, and the long-term impact it will have on their sites. This is in violation of Google’s webmaster guidelines and can negatively impact your site’s ranking in search results. Examples of link schemes can include:
* Links intended to manipulate PageRank
* Links to web spammers or bad neighborhoods on the web
* Excessive reciprocal links or excessive link exchanging (“Link to me and I’ll link to you.”)
* Buying or selling links that pass PageRank

http://www.google.com/support/webmasters/bin/answer.py?hl=en&answer=66356
--------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Begitulah Yang di kutip dari google guidelines.

Berikut dampak negatif pada blog kita:

1. tukar link yang terlalu banyak dapat mengakibatkan situs/blog kita di banned oleh Google,
terutama mereka yang memakai layanan Blogspot.
2. Melakukan Link Schemes yaitu Search engine mengira blog kita melakukan manipulasi banyak link.
4. Links intended to manipulate PageRank Yaitu membuat banyak link,hanya untuk meningkatkan PageRank.
5. Links to web spammers yaitu Melakukan banyak tautan ke situs spam atau situs lain yang dianggap kurang
baik oleh Google.
6. reciprocal links or excessive link exchanging ("Link to me
and I'll link to you.") yaitu Link timbal balik atau tukar link yang
sangat banyak.
7. Buying or selling links yaitu search engine blog kita melakukan jual beli link untuk mengelabui dan manipulasi PageRank.

Begitulah dampak positif dan negatif dalam tukar link.
Buat webmaster silakan di tambahin bila ada yang kurang.
Semoga bermanfaat.

Relevansi Antara Niche,Kata kunci Dan Konten Blog.

Written By Unknown on Minggu, 06 Mei 2012 | Minggu, Mei 06, 2012

relevansi kata kunciDalam susunan algoritma hasil pencarian search engine khusus nya google relevansi antara niche,kata kunci dan konten blog merupakan senjata SEO blog yang wajib kita bangun,seperti slogan google "Content is the king" pada seluruh webmaster karena sesuai pada perubahan algoritma search engine google pada 2012 setiap situs maupun blog harus mempunyai susunan tag,body yang jelas dan terstruktur,mulai tema dan judul hingga konten blog tersebut.tingkat relevansi niche maupun judul pada situs juga harus didukung oleh konten blog itu sendiri sehingga artikel maupun konten blog kita akan mempunyai originalitas dan kualitas di mata pengunjung dan terlebih lagi oleh search engine.
Tingkat relevansi yang tinggi dan akurat antara kata kunci yang yang kita target dengan judul dan konten sangat berperan besar dalam menarik trafik dan SEO blog kita,Sehingga blog kita bisa bersaing di SERP dan mendapat peringkat lebih baik di search engine.
kenapa relevansi dalam stuktur konten blog kita harus kita bangun?berikut faktor faktor yang perlu kita perhatikan:

1. Karena 90% trafik blog kita berasal dari search engine yang mencari informasi dengan kata kunci tertentu,karena setiap pengunjung yang mencari informasi ke search engine akan menjumpai judul dan deskripsi singkat dari artikel yang terindex,apa bila pengunjung kebetulan menjumpai judul posting kita yang secara kebetulan informasinya sama dengan apa yang mereka cari,tanpa ragu pengunjung tersebut langsung mengklik dan menuju situs kita,nah dari sini tingkat relevansi antara judul dan konten kita di uji apakah relevan dengan judul posting tadi dengan konten blog kita,karena dengan konten yang mempunyai judul dan isi yang terstruktur serta kaya informasi dan berkualitas akan membuat pengunjung maupun pembaca blog kita menjadi puas,karena mereka menemukan solusi dari permasalahan mereka.

2. Analisis dan riset kata kunci untuk situs maupun blog kalian,sesuaikan target relevansi dengan konten blog kita,buatlah judul dan konten yang terarah,sehingga blog kita mempunyai tema yang jelas.

3. Buatlah struktur niche dari url hingga konten yang terarah dan mempunyai satu tema saja,sebagai contoh kita mempunyai blog dengan URL "belajarblogspot" nah,dari url atau domain ini kita bisa mengetahui tema blog apa yang harus kita angkat dan kembangkan menjadi beberapa arah dan struktur konten pada blog yang kita bangun seperti contoh tentang tips dan tutorial blogspot,seo blogspot dan lain lain sehingga blog kita mempunyai berbagai aneka konten namun lebih terstruktur dan jelas arah tujuan blog kita.

4. Perbaiki struktur relevansi dalam konten blog,target kata kunci apa yang akan kita bidik sehingga blog tidak kehilangan arah,misalnya kita membangun blog tentang "bisnis internet" kita bisa memposting tentang artikel maupun konten yang tidak jauh dengan bisnis online terlebih lagi tentang affiliate, jangan memakai niche maupun tema blog tentang bisnis internet lalu isi konten kita sebagian membahas tentang kesehatan dan kecantikan,karena kalau begini kita bisa mengurangi pembaca blog kita dan mengurangi trafik menuju blog maupun situs kita karena pembaca tidak menemukan antara judul dan konten yang kurang relevan sehingga informasi yang di cari dalam blog kita tidak mereka temukan.

Disisi lain blog maupun situs yang mempunyai multi tema dalam konten blog lebih terlihat kaya informasi/lebih informatif dan banyak mendatangkan trafik,namun trafik yang tak tertarget ke blog tersebut,namun disisi lain arah dari struktur niche blog tersebut terkadang tidak relevan dengan arah tujuan blog tersebut.
dari sini pembaca bisa menilai terhadap blog tersebut apakah kaya informasi dan lebih informatif?atau pengunjung dan pembaca tidak menemukan informasi apa yang di cari pada blog tersebut sehingga cuma menemukan sebuah link dengan judul yang tidak seragam atau relevan dengan isi konten.

Tips Dasar SEO di Search Engine Bing.

Written By Unknown on Rabu, 02 Mei 2012 | Rabu, Mei 02, 2012

Bing SEO
Cara kerja semua search engine seperti Google,yahoo,bing,msn dan lain nya hampir sama,namun masing masing search engine mempunyai algoritma dan sistem query yang berbeda beda antara satu dengan yang lain nya.
contoh nya jika kita mengoptimasi blog kita di mesin pencari seperti bing ada beberapa faktor yang kita perhatikan di struktur konten dalam blog kita karena google dan bing berbeda dalam menilai ranking dan optimasi setiap blog.

Berikut Mengoptimalkan SEO di search engine Bing:

1) Mengelola Panjang Konten.
Buat artikel maupun konten postingan blog kita minimal 300 kata. Menurut para ahli SEO, algoritma mesin pencari bing lebih menyukai panjang dan kualitas konten.

2) SEO On-Page.
Optimalkan tag judul untuk kata kunci dan menggunakan tag yang unik pada setiap halaman. kalian mungkin melakukan teknik optimasi ini untuk Google dan Yahoo. Pertahankan, Bing benar-benar menyukai tag judul dan akan memberi perhatian lebih kepada blog maupun situs ketika mengindeks dan memberi peringkat halaman.

3) Inbound dan outbound link.
inbound dan outbound link sangat penting dalam dalam link building. Namun, tidak seperti Google, ketika melakukan SEO untuk Bing, lebih memperhatikan membangun link balik dari situs-situs yang sangat relevan,begitu juga dengan Bing benar-benar menyukai link keluar dan memberikan bobot sedikit lebih dari mesin pencari lainnya.

4) Penargetan Kata Kunci.
FAQ Halaman Bing sendiri menunjukkan bahwa Anda menargetkan tidak lebih dari dua kata kunci per halaman. para master SEO menyarankan untuk patuh mengikuti aturan ini.target kata kunci pada konten kalian satu kata kunci utama pada judul dan kedua kata kunci pada akhir halaman.

5) Meta Tags.
Buat lah meta tag dan deskripsi yang unik,karena mesin pencari bing lebih mengutamakan meta tag dalam mengindex judul situs maupun blog result page mereka.

Optimasi  SEO yang baik untuk Bing memang memiliki beberapa perbedaan dari Google, tapi praktek SEO yang baik masih perlu diikuti juga. Sebagai contoh:
* Gunakan tag H1.
* Gunakan teks link navigasi.
* Gunakan kata kunci dalam URL.
Ada sedikit perbedaan pendapat antara para ahli. Ada beberapa laporan yang mengindikasikan bing dalam memberi peringkat, Semakin tua situs web kalian ,maka bing lebih memprioritas situs maupun blog kalian dalam memberikan peringkat di result page mereka.ada kemungkinan akan ada beberapa penambahan atau perubahan bagaimana SEO untuk Bing dan kita lihat perkembangan SEO untuk search engine yang satu ini.

SEO Pack untuk blogspot

Written By Unknown on Selasa, 01 Mei 2012 | Selasa, Mei 01, 2012

tahukan tentang SEO Pack di blogspot?kalian akan lebih mungkin untuk menggunakan blog berplatform Wordpress daripada Blogger karena Wordpress memiliki beberapa plugin standart All in 1 SEO pack  untuk menulis konten SEO friendly, membuat deskripsi yang berbeda untuk setiap posting, dan kalian dapat mengedit file robots.txt blog kalian sendiri. Dalam Blogger, tidak ada opsi untuk itu(SEO Pack).tetapi kemarin Google telah memutuskan untuk memperbarui fitur blogspot lebih SEO friendly, dan meluncurkan beberapa fitur melalui "menyesuaikan preferensi pencarian" ke dalam dashboard blogger sehingga kita dapat menulis deskripsi yang berbeda untuk setiap posting ke dalam editor posting artikel blog kalian, dan kita dapat memodifikasi file robots.txt saat menulis posting ke editor posting. Bahkan, kalian dapat melihat beberapa fitur tambahan di dalam editor posting blog kalian, misalnya, kalian akan memiliki pilihan untuk menambahkan "alt" dan "title" pada gambar posting artikel kalian pada editor, dan juga Anda akan mendapatkan pilihan untuk menambahkan atribut rel untuk memilihnya "nofollow "pada link artikel blog kalian di blogger. Pada pengaturan baru dari Blogger, kalian dapat menambahkan pesan bagi pengunjung kalian jika halaman tidak ditemukan atau istilah nya redirect halaman 404, disini kita  dapat mengatur untuk mengarahkan dari setiap link yang rusak ke link yang anda suka.

Berikut adalah cara untuk membuat posting lebih SEO friendly melalui Blogger SEO Pack.

SEO Pack Untuk Blogger melalui "Sesuaikan Preferensi Pencarian"

1. Login ke akun blogger kalian=>posting

2. Klik pilihan pengaturan.

seo pack blogspot

3. Klik Preferensi pencarian di bawah Pengaturan,

seo pack blogspot


sekarang kalian dapat memilih untuk Diaktifkan / Dinonaktifkan, apa yang Anda inginkan, dan jika anda mengaktifkan Keterangan atau Custom robot tag header, Anda akan mendapatkan opsi ini ke dalam editor posting , sehingga Anda dapat memodifikasi untuk posting yang berbeda. Biarkan Anda Deskripsi diaktifkan, maka Anda akan melihat pilihan ke editor posting seperti tKlik Preferensi pencarian di bawah Pengaturan.

seo pack blogspot

  Jadi, ketika kalian membuat posting baru, menulis deskripsi yang sesuai di sisi kanan dan klik Selesai.

4. Anda dapat dengan mudah menambahkan H2 (Pos), H3 (Subpos), H4 (Kecil pos) ke dalam posting dengan memilih pilihan dari toolbar editor posting, seperti preview di bawah ini,

seo pack blogspot


5. Bila Anda membuat link teks ke dalam posting Anda, Anda akan memiliki pilihan untuk membuat link Anda untuk "nofollow atau dofollow". Lihatlah preview di bawah ini jika Anda dicentang kotak, link anda akan menjadi dofollow dan jika Anda memeriksa kotak, link anda akan dikonversi menjadi nofollow.

nofollow link

6.  Ketika Anda meng-upload foto ke posting Anda, Anda akan memiliki pilihan untuk menambahkan "alt" dan "title" tag untuk gambar dengan mengklik pada gambar dan kemudian klik Properties.

tag ALT gambar


Gampang kan..
Semoga bermanfaat.

Translate

 
Powered : Belajarblogspot
Copyright © 2011. BelajarBlogspot - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website
powered by Blogger